"Cara

Bagi anda pengguna smartphone Google Pixel 3a atau seri XL yang kesulitan untuk mengetahui bagaimana cara menggunakan fitur screenshot, sebaiknya simak artikel berikut ini. Karena pada artikel ini saya akan menjelaskan cara menggunakan fitur screenshot dengan cara yang mudah di pahami oleh semua pengguna Google Pixel 3a ~ Bacagadget.com.

Google Pixel adalah smartphone besutan dari perusahaan raksasa internet yaitu Google. Google tidak hanya memproduksi Google Pixel, namun pernah berkolaborasi dengan perusahaan elektronik untuk menciptakan smartphone Google Nexus. Namun Google telah memberikan perintah untuk tidak lagi menciptakan ponsel pintar Google Nexus, melainkan fokus pada Google Pixel.

Kembali ke topik utama yaitu screenshot atau capture. Bagi yang belum tahu untuk apa fitur ini ? screenshot atau capture adalah sebuah fitur yang di gunakan untuk mengambil gambar tampilan layar smartphone kita. Fitur ini dapat kita manfaatkan untuk menyimpan kejadian penting, misalnya kita ingin menyimpan kejadian penting sewaktu menggunakan smartphone ke dalam gambar. Untuk menggunakan fitur ini pada Google Pixel 3a atau 3a XL simak di bawah ini.

Baca juga :

Cara Screenshot Google Pixel 3a atau 3a XL Dengan Mudah

  1. Tentukan terlebih dahulu tampilan mana yang ingin di capture atau screenshot.
  2. Tekan dan tahan Tombol Power beberapa detik hingga muncul pilihan Power On, Restart, dan Screenshot.
  3. Pilih menu Screenshot, kemudian anda akan melihat pemberitahuan bahwa layar smartphone anda telah berhasil di screenshot.
  4. Selesai.

Baca juga :

Tadi adalah informasi mengenai Cara Screenshot Google Pixel 3a atau seri XL Dengan Mudah, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu anda untuk menggunakan fitur screenshot atau capture. Jika ada pertanyaan, dapat kalian tanyakan melalui komentar di bawah ini, terima kasih.