Segala Cara Reset OnePlus 2 Lengkap (Soft Reset, Hard Reset, Wipe)

Artikel kali ini adalah segala cara reset OnePlus 2 lengkap, mulai dari soft reset atau reset pengaturan pabrik, hard reset melalui android recovery, dan wipe cache partition. Bagi anda yang mencari informasi tentang hal tersebut simak artikel ini lebih lanjut ~ Bacagadget.com.

Reset dan restart adalah hal yang berbeda. Reset adalah suatu proses penghapusan data dan pengaturan sebelumnya ke pengaturan awal atau defaultnya biasanya seseorang menyebutnya reset ulang, sedangkan restart adalah suatu proses untuk memulai kembali sebuah proses, jika di dalam smartphone seperti halnya kita mematikan dan menghidupkan kembali sebuah smartphone.

Di dalam reset sendiri masih terdepat beberapa istilah seperti Soft Reset dan Hard Reset. Soft Reset berarti melakukan reset dengan cara yang normal, contohnya kita melakukan soft reset pada saat smartphone kita tidak mengalami masalah sehingga bisa melakukan reset dengan cara yang normal, berbeda dengan Hard Reset. Hard Reset sendiri berati melakukan reset dengan cara di paksakan, mengapa di paksakan ? karena kondisi smartphone tidak di mungkinkan untuk di restart melalui prosedur normal karena sudah mengalami kerusakan software dan kita bisa mengakses menu apapun. Soft Reset dan Hard Reset memiliki fungsi yang sama saja namun beda cara prosedurnya. Untuk cara menggunakan soft reset dan hard reset di smartphone OnePlus 2 simak di bawah ini.

Baca juga : Cara Remote HP Android Untuk Kirim SMS Dari Laptop / Komputer

Segala Cara Reset OnePlus 2 Lengkap (Soft Reset, Hard Reset, Wipe)

# Soft Reset

  1. Pastikan smartphone OnePlus kalian terisi baterai penuh, atau di posisikan di charger.
  2. Masuk ke Pengaturan / Setelan (Setting).
  3. Geser ke bawah cari dan pilih menu Cadangkan & Reset (Backup & Reset).
  4. Kemudian pilih Factory Data Reset.
  5. Setelah itu pilih Reset Phone.
  6. Langkah terakhir pilih Erase Everything.
  7. OnePlus anda akan otomatis restart, tunggu hingga proses selesai

# Hard Reset (Android Recovery)

  1. Matikan smartphone OnePlus dengan cara menekan tombol power kurang lebih 5 detik.
  2. Nyalakan kembali dengan menekan Tombol Power + Tombol Volume Down secara bersamaan.
  3. Jika smartphone bergetar lepaskan Tombol Volume Down saja. Tunggu hingga smartphone berada pada mode Recovery.
  4. Kemudian pilih menu Wipe Cache Partition (tips : untuk menggerakkan ke atas dan ke bawah menggunakan tombol Volume Down dan Volume Up, untuk memilih tekan Tombol Power).
  5. Setelah proses Wipe Cache Partition selesai maka akan muncul pesan Cache Wipe Complete, setelah itu silahkan anda pilih kembali menu Wipe Data / Factory Reset.
  6. Jika proses Wipe Data / Factory Reset selesai, maka smartphone OnePlus kalian akan terestart dengan sendirinya.

Baca juga : Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy S8, Spesifikasi

Tadi adalah informasi mengenai Segala Cara Reset OnePlus 2 Lengkap (Soft Reset, Hard Reset, Wipe), semoga dengan adanya informasi ini bisa membantu para pengguna smartphone OnePlus untuk melakukan reset, jika ada pertanyaan, bisa di tanyakan di ask.bacagadget.com atau komentar di bawah ini, Terima Kasih.