Solusi Notifikasi Tidak Muncul Alcatel (WA, BBM, Line, dll)

Bacagadget.com – Solusi Notifikasi Tidak Muncul Alcatel (WA, BBM, Line, dll)

Bacagadget.com – Artikel kali ini adalah notifikasi tidak muncul Alcatel WA, BBM, Line, dan aplikasi yang serupa, untuk kalian pengguna handphone Alcatel yang mengalami masalah ini yaitu aplikasi media sosial atau messenger seperti BBM, WhatsApp, Line, WeChat dan lain sebagainya tidak dapat menerima notifikasi atau tidak muncul pada saat kita menghapus recent aplikasi, simak artikel ini selanjutnya untuk mengetahui solusinya.

Handphone Alcatel sama halnya dengan Xiaomi yaitu pada saat kita menutup aplikasi yang mempunyai fitur notifikasi seperti Facebook, Line, BBM, WhatsApp, dan aplikasi yang serupa, notifikasi tersebut tidak masuk, karena aplikasi tersebut yang seharusnya setelah di tutup akan berjalan di background namun di handphone Alcatel tidak di perbolehkan berjalan di background kecuali di atur agar boleh berjalan di background sehingga jika di perbolehkan berjalan di background aplikasi tersebut akan bisa mengirim notifikasi ke handphone kita.

Masalah ini sebenarnya bukanlah bug dari handphone Alcatel melainkan ini adalah fitur yang menurut kami bermanfaat, karena dengan adanya fitur seperti ini tidak sembarang aplikasi bisa berjalan di background, karena jika aplikasi sembarang boleh berjalan di background akan memakan banyak memory RAM dan tentunya bisa menyebabkan handphone kita lemot, namun jangan khawatir bagi anda penggunakan handphone Alcatel untuk semua seri mulai dari Alcatel Onetouch Flash Plus, dan seri lainnya mungkin cara ini sama saja, caranya adalah menlock aplikasi yang kita inginkan akan berjalan di background sehingga aplikasi tersebut tetap berjalan meskipun kita menutupnya, simak caranya di bawah ini.

Baca Juga : Solusi Warna Layar Kuning Alcatel Onetouch Flash Plus

Solusi Notifikasi Tidak Muncul Alcatel (WA, BBM, Line, dll)

  1. Buka aplikasi yang kita inginkan (misal : BBM)
  2. Kemudian tekan dan tahan Tombol Home sampai keluar multitasking (menampilkan aplikasi yang baru saja kita gunakan).
  3. Kemudian seret aplikasi yang kita inginkan (misal : BBM) seret atau geser ke kiri sampai aplikasi tersebut ke lock.
  4. Selesai.
    #Jika dengan cara di atas sudah di lakukan namun belum berhasil lanjutkan cara di bawah ini
    1. Masuk ke Security Center.
    2. Kemudian masuk ke Notification Management, kemudian lihat apakah aplikasinya terblock (apps denied) jika iya, geser ke kanan aplikasinya agar terhapus dari list apps denied.

Baca Juga : Solusi Sayangnya Google Play Store Telah Berhenti Android

Nah tadi adalah artikel tentang Solusi Notifikasi Tidak Muncul Alcatel (WA, BBM, Line, dll), semoga dengan adanya artikel ini bisa membantu masalah notifikasi yang tidak masuk di handphone anda dan bermanfaat bagi para pembaca website ini, jika ada masalah seputar permasalahan handphone bisa di tanyakan di ask.klinik-hp.com atau komentar di bawah ini, Terima Kasih.