Artikel kali ini adalah Solusi Xiaomi Redmi Note 3 Bootloop restart secara terus menerus dan tidak mau masuk ke menu home, artikel ini akan membahas cara mengatasi bootloop khusus untuk handphone Xiaomi Redmi Note 3, jadi bagi kalian pengguna handphone Xiaomi Redmi Note 3 yang mengalami bootloop, simak artikel ini selanjutnya untuk mengatasi masalah ini ~ Bacagadget.com.
Akhir-akhir ini tema artikel adalah cara mengatasi handphone Xiaomi yang mengalami bootloop, kenapa admin membuat artikel ini satu persatu dan tidak menjadi satu untuk semua handphone Xiaomi ? kami bertujuan membuat artikel khusus untuk handphone Xiaomi tipe tertentu adalah agar pengguna handphone Xiaomi yang mengalami masalah ini bisa mendapatkan informasi dengan jelas sesuai dengan tipe handphonenya, intinya adalah agar informasi ini jelas dan sesuai sehingga tidak membingungkan jika satu tipe handphone Xiaomi di buatkan satu artikel.
Sekarang kembali ke tema artikel ini yaitu bootloop, bagi kalian yang belum tau apa itu bootloop, bootloop adalah kondisi di mana sistem operasi Android mengalami kegalalan sistem khususnya dalam hal booting, sehingga proses booting tidak bisa berjalan dengan normal dan sistem meminta untuk merestart secara terus menerus, nah itu tadi adalah penjelasan secara singkat tentang bootloop, bagi kalian yang mengalami masalah ini pada handphone Xiaomi Redmi Note 3 kalian, versi prosesor Qualcomm atau MediaTek, simak cara mengatasinya di bawah ini.
Baca Juga : Solusi Tidak Bisa Kirim Pesan Suara BBM Xiaomi (Semua Tipe)
Solusi Xiaomi Redmi Note 3 Bootloop Restart Terus Menerus
- Siapkan PC atau Laptop, dan koneksi internet.
- Download aplikasi MiPhone di DI SINI , kemudian install aplikasi MiPhone.
- Download file Fastboot Xiaomi Redmi Note 3 DI SINI (MTK) (Untuk versi prosesor MediaTek) DI SINI (Qualcomm) (Untuk versi prosesor Qualcomm), Setelah download file tersebut selesai, cek file tersebut apakah bertipe .tgz jika bukan ubah file tersebut menjadi .tgz (contoh : namafile.gz menjadi namafile.tgz).
- Kemudian ekstrak file Fastboot tersebut dan akan menghasilkan sebuah folder beserta isinya, pastikan kalian mengekstrak file Fastboot yang mudah di jangkau, semisal di Partisi D:\ letakkan di folder paling luar jangan di dalam folder lagi.
- Matikan Xiaomi Redmi Note 3 anda, setelah mati tekan dan tahan tombol Volume Down (-) dan tombol Power secara bersamaan dan tunggu sampai masuk ke FastBoot (tanda jika sudah masuk ke fastboot adalah gambar MIUI yang sedang memperbaiki robot Android).
- setelah masuk ke menu FastBoot hubungkan Xiaomi Redmi Note 3 kalian ke PC atau Laptop menggunakan kabel USB.
- Buka aplikasi MiPhone yang telah anda install tadi (langkah No.2). Setelah terbuka klik tombol Browser kemudian arahkan ke Folder hasil ekstrak file Fastboot tadi (Lihat langkah No.3 dan No4), atau kalian bisa langsung mengcopy Folder Path hasil ekstrak file fastboot tadi ke Address bar aplikasi MiPhone, lihat gambar di bawah lebih jelas.
- Setelah langkah No.7 selesai, klik tombol Refresh dan tunggu proses Refresh.
- Setelah selesai klik tombol Flash, dan tunggu proses Flashing berjalan (ingat jangan sampai kabel USB yang terhubung ke laptop atau komputer anda terputus).
- Jika proses Flashing sudah selesai, handphone akan ter-restart dan masuk ke menu home.
- Selesai.
Baca Juga : Perbedaan ROM Abal-Abal dengan ROM Asli Xiaomi
Nah tadi adalah artikel tentang Solusi Xiaomi Redmi Note 3 Bootloop Restart Terus Menerus, semoga bagi anda pengguna handphone Xiaomi Redmi Note 3 untuk prosesor MediaTek maupun prosesor Qualcomm, dapat terbantu berkat adanya artikel ini yang di khusukan untuk Xiaomi Redmi Note dan bermanfaat bagi para pembaca website ini, jika ada pertanyaan seputar kerusakan handphone bisa di tanyakan di ask.klinik-hp.com atau komentar di bawah ini, Terima Kasih.