Artikel kali ini adalah cara capture atau screenshot Xiaomi Redmi atau Xiaomi Redmi Note untuk semua tipe, bagi anda pengguna baru Xiaomi yang bingung bagaimana cara screenshot atau capture layar handphone Xiaomi anda, simak artikel ini selanjutnya, karena kami akan memberikan informasi cara termudah melakukan screenshot di handphone Xiaomi ~ Bacagadget.com.
Mungkin sebagian dari anda yang masih belum mengerti apa itu fitur screenshot atau capture, akan sedikit kami jelaskan, Screenshot atau capture atau biasanya orang-orang menyingkatnya menjadi SS, adalah fitur yang di gunakan untuk menangkap tampilan yang ada di layar handphone kita, karena tampilan yang muncul di layar handphone tidak bisa di simpan, karena selalu berubah ubah ketika kita berbindah ke aplikasi atau ke halaman lainnya, dan juga sifatnya bukan gambar melainkan seperti tampilan virtual. Nah dengan adanya fitur screenshot atau capture, kita bisa menyimpan tampilan layar pada kondisi tertentu dan otomatis di simpan menjadi sebuah gambar, yang mana gambar tersebut bisa kita lihat di kemudian hari atau di bagikan ke yang lainnya. Dengan hal ini kita tidak perlu bantuan kamera lainnya untuk memfoto tampilan layar handphone.
Untuk menggunakan fitur ini, biasanya membutuhkan tombol kombinasi tertentu, namun ada juga beberapa produsen handphone yang sudah di berikan menu shortcut untuk mempermudah penggunaannya, seperti handphone Xiaomi ini. Namun meskipun di bekali menu shortcut, kita tetap bisa menggunakan tombol kombinasi untuk menggunakan fitur screenshot atau capture, dan kali ini kami akan memberikan kedua cara tersebut untuk menggunakan fitur ini. Cara yang kami berikan nantinya bisa di gunakan untuk semua tipe handphone Xiaomi, seperti Xiaomi Mi Mix, Xiaomi Mi Note 2, Xiaomi Mi 5C, Xiaomi Mi Note Pro, Xiaomi Mi Pad, Xiaomi Mi 4i, Xiaomi Mi Note, Xiaomi Redmi 4, Xiaomi Redmi 3, Xiaomi Redmi 3 Pro, Xiaomi Redmi Note 3, Xiaomi Redmi 2 / Prime, Xiaomi Redmi Note 2, Xiaomi Redmi 1S. Simak caranya di bawah ini.
Baca Juga :
Cara Capture atau Screenshot Xiaomi Redmi / Note (Semua Tipe)
Cara 1 : Kombinasi Tombol :
- Tekan dan tahan Tombol Volume Down dan Tombol Power secara bersamaan, tekan terus sampai layar selesai terscreenshot.
- Anda juga bisa menggunakan kombinasi Tombol Volume Down dan Tombol Menu.
Cara 2 : Menu Shortcut :
- Tarik ke bawah nofitikasi bar ( Tempat yang biasanya di gunakan untuk melihat notifikasi ).
- Kemudian pilih Screenshot, jika masih bingung lihat gambar di bawah ini.
Hasil dari Screenshot bisa kalian lihat di Gallery dengan nama folder Screenshot / Capture atau Tangkapan Layar.
Baca juga :
Nah tadi adalah informasi mengenai Cara Capture atau Screenshot Xiaomi Redmi / Note (Semua Tipe), semoga dengan adanya artikel ini bisa membantu kalian para pengguna Xiaomi untuk menggunakan fitur screenshot atau capture, jika ada pertanyaan bisa di tanyakan di ask.bacagadget.com atau komentar di bawah ini, Terima Kasih.