Artikel kali ini adalah cara mengatasi font di MacOS Mojave terlalu tipis dan blur, bagi kalian pengguna MacOS yang baru saja upgrade ke sistem operasi Mac terbaru (Mojave) kemudian mengalami masalah dengan font khususnya bagi pengguna Mac yang menggunakan layar non retina seperti Macbook Air keluaran 2017 dan di bawahnya serta Macbook Pro 2012 non – retina, kami rekomendasikan untuk membaca artikel ini untuk mengetahui penyebab dan cara mengatasi masalah tersebut ~ Bacagadget.com.
MacOS Mojave adalah sistem operasi yang memiliki nuansa baru yaitu Dark Mode dan dapat menyesuaikan wallpaper sesuai dengan waktu pada saat siang atau pada saat malam. MacOS Mojave juga membawa beberapa fitur yang dapat kalian lihat pada artikel kami tentang macOS Mojave resmi di rilis ke publik !. Namun sejumlah masalah muncul ketika pengguna layar non-retina seperti Macbook Pro keluaran 2012 non retina kebawah, dan Macbook Air keluaran 2017 ke bawah.
Masalah tersebut adalah font yang di hasilkan MacOS Mojave pada layar non retina terlalu tipis dan terlalu ngeblur, sehingga kurang baik atau bahkan pusing untuk di lihat dalam jangka waktu yang lama. Masalah tersebut juga terjadi pada penulis yang merasakan keanehan setelah upgrade ke MacOS Mojave. Masalah tersebut terjadi karena pada sistem operasi mac terbaru mematikan fitur text anti – aliasing secara default, sehingga hal ini berdampak pada layar non – retina karena memiliki kepadatan layar yang kurang di bandingkan dengan layar retina. bagi kalian yang mengalami masalah ini, ikuti tutorial di bawah ini.
Baca Juga :
Mengatasi Font di MacOS Mojave Terlalu Tipis dan Blur
- Buka Terminal anda, dengan cara tekan tombol Command (?) + Space, kemudian ketik terminal.app
- Kemudian ketik perintah berikut ini defaults write -g CGFontRenderingFontSmoothingDisabled -bool NO
- Setelah itu restart Mac Anda.
- Selesai
- Catatan : Jika anda ingin mengembalikan pengaturan ke awal . ketik perintah berikut ini defaults write -g CGFontRenderingFontSmoothingDisabled -bool YES
Baca Juga :
Tadi adalah artikel mengenai Mengatasi Font di MacOS Mojave Terlalu Tipis dan Blur, semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu pengguna non – retina dalam hal mengetasi permasalah font yang kurang baik pada Mac OS Mojave, jika ada pertanyaan dapat kalian tanyakan pada kolom komentar di bawah ini, Terima kasih.